Now you can Subscribe using RSS

Submit your Email

Sabtu, 07 Januari 2017

Karakter bapak yang baik

m ivan setiadi
Related image

Hallo teman teman, selamat membaca artikel ini, sebelumnya artikel ini hanya berupa opini dari Saya, semoga dapat memberikan efek positif buat teman teman.

Oke langsung saja, Bapak yang baik kalau menurut teman teman seperti apa? yang menuruti semua kemauan kamu? yang setiap hari memberi kamu uang banyak? apakah seperti itu? kalau menurut Saya tidak seperti itu teman teman, baik akan Saya paparkan satu per satu.
  1. Terbuka

    Image result for bersifat terbuka

    Ini merupakan komponen utama yang harus dimiliki oleh bapak yang berkualitas, dia harus mampu membuka hati selebar lebarnya kepada semua anggota keluarganya, baik itu istri, anak anak, dll. Kalaupun sibuk bisa menyempatkan waktu luang hanya untuk sekedar sharing sharing, bercanda ria, bertanya kabar, dll. Jangan sampai ada jarak antara anggota keluarga, karena jika hal itu sudah terjadi, maka akan susah membuka sifat terbuka.
  2. Perhatian

    Image result for perhatian ayah

    Bukan hanya ibu saja yang mempunyai kewajiban untuk memperhatikan anak anak nya, akan tetapi sang bapak juga harus perhatian lho guys, bisa dengan cara seperti yang nomor 1 tadi, tanya kabar/lain lain, dan perhatian itu akan membuat anak anak/istri menjadi semakin melekat, dan semakin dekat. Jadi buat bapak bapak jangan lupa memperhatikan keluarga Anda, jangan dicuekin, Siap?
  3. Mendukung

    Image result for istri memasak

    Jadi bapak juga harus mendukung minat dan bakat keluarganya, misalkan istrinya, dia suka banget dengan memasak, ya kalau itu positif dukung aja bro, mungkin bisa kalian ajak ke tempat referensi untuk memasak, menemani saat dia memasak, ikut menemani membeli bahan bahan makanan, bisa juga kan? hehe. Begitu juga dengan anak, jangan lupa dukung juga bakat dan minatnya, tapi asalkan itu positif lho ya, jangan sampai bakat anak Anda terpendam dengan percuma, Oke?
  4. Bertanggung jawab

    Image result for tanggung jawab bapak

    Ini juga penting, jangan lupa juga bertanggung jawab, apapun yang terjadi dengan keluarganya, jangan jadi bapak pecundang, yang selalu menyalahkan orang lain, untuk menutupi kejelekan nya sendiri, apalagi berbuat kekerasan terhadap anggota keluarganya, itu nggak well banger, jadi jangan seperti itu ya, Siap?
  5. Seperti teman

    Image result for tanggung jawab bapak

    Sikap ini adalah sikap yang disukai oleh semua anggota keluarga pastinya, sebetulnya sikap seperti ini tidak negatif kok, justu membuat anak anak dan istri menjadi semakin dekat, tanpa ada jarak sedikit pun, dan efek baiknya, jika ada masalah, tanpa ditanya mereka akan curhat dengan sendirinya, dan hal itu akan mempengaruhi kualitas dalam berumah tangga, dan berakibat semakin harmonisnya keluarga.

    Oke sih, hanya itu sedikit opini dari Saya, apakah Kamu setuju? hehe. Buat calon calon bapak jalan lupa kriteria tadi untuk dihayati, jangan sampai keluarga yang Anda bangun malah membuat hidup Anda semakin berat, bukannya keluarga menjadikan para bapak bapak bahagia ya? iya loh, misal: pulang kerja pas lagi capek capek nya, terus didepan rumah, disambut oleh istri sama anak anak,yang ikut membukakan gerbang rumah, rasa capek pun hilang. hahaha.

    Oke terimakasih buat teman teman yang rela menyisihkan waktu kalian untuk sekedar membaca artikel ini, sekian sekali lagi, Terimakasih :)).

m ivan setiadi / Author & Editor

thank you for visiting, happy reading

Coprights @ 2016, Blogger Templates Designed By Templateism | Distributed By Gooyaabi Templates